Donasi ANDA untuk Kemanusiaan

Saat ini fenomena kekerasan, penindasan dan peminggiran masih sangat terlihat. Saat ini, setiap hari 35 orang perempuan mengalami kekerasan dalam berbagai bentuk, 7 orang anak  mengalami kekerasan setiap jamnya, di sisi lain suara perempuan masih belum diperhitungkan dalam pengambilan keputusan diberbagai tingkat pemerintahan. SPEK-HAM memiliki mandat untuk memperjuangkan hak asasi manusia khususnya bagi perempuan anak, upaya ini tentunya tidak mampu kami lakukan tanpa dukungan pendanaan yang memadai.

ANDA dapat membuat perbedaan dengan mendukung kerja-kerja SPEK-HAM bagi penghentian kekerasan dan pemberdayaan masyarakat khususnya bagi perempuan dan anak. Donasi ANDA dapat membantu dan akan membuat perubahan. Silahkan hubungi kami untuk detail donasi ANDA dan diskusikan dengan kami bagaimana kontribusi lainnya dapat ANDA berikan bagi perubahan.